Kejurnas Tenis Junior Apkomindo Cup di Ambarawa - Ambarawa OnLine
Headlines News :

Indahnya Kebersamaan

Media pemersatu warga Ambarawa lintas Politic, Ekonomi, Sosial, Budaya Pertahanan dan Keamanan.

Mutiara Bangsa

.

Popular Post

Pasarpon Ambarawa adalah pasar hewan terbesar dan terlengkap di Indonesia. Kunjungi www.pasarpon.com , Sudah dapat diakses Via Facebook.
Home » » Kejurnas Tenis Junior Apkomindo Cup di Ambarawa

Kejurnas Tenis Junior Apkomindo Cup di Ambarawa

Written By Faris Blog on Jumat, 03 Mei 2013 | 08.39



Pagi ini (19/04) di GOR Ambirawa Raga - Ambarawa (Kabupaten Semarang), akan dilaksanakan opening ceremony Kejuaraan Nasional Tenis Junior Piala Apkomindo-Samsung Notebook 2013.


Bupati Semarang, H. Mundjirin, dijadwalkan untuk hadir memberikan sambutan sekaligus membuka secara resmi acara ini. Hadir pula dari jajaran pengurus Apkomindo Ketua DPP, dr. Agustinus Sutandar, dan Ketua Apkomindo Jateng, Honggiarto.

Edy Joko Kiswanto, selaku ketua panitia menginformasikan, kejurnas tenis junior ini diikuti oleh 182 peserta dari berbagai daerah di Indonesia yang terbagi dalam kelompok umur 8, 10, 12, 14, dan 16 tahun. Kejurnas ini masuk dalam point TDP (Turnamen yang Diakui PELTI), serta menggunakan rules of tennis dan code of conduct dari International Tennis Federation (ITF).

Seluruh pertandingan dipusatkan di Ambarawa, baik di GOR Ambirawa maupun Lapangan Kavaleri Ambarawa, dan dijadwalkan akan berlangsung mulai 19 April hingga 21 April 2013.

Wakil ketua panitia, Ferry Santoso menambahkan, bahwa kegiatan yang dimotori penggemar tennis Apkomindo Kota Semarang ini dilaksanakan secara swadaya --tidak mengganggu kas asosiasi-- dengan mengoptimalkan biaya kepesertaan.serta peranserta sponsor. Ditambah pula dukungan dari PELTI Jawa Tengah dan Pemerintah Kabupaten Semarang yang telah membantu memfasilitasi penyelenggaraan event nasional ini.

Para pemenang dalam kejurnas ini selain memperoleh point dari Pelti dan ITF, akan mendapatkan piala, piagam penghargaan, uang pembinaan, serta hadiah lainnya dari para sponsor.

Selamat dan sukses untuk panitia, dan selamat bertanding bagi para peserta.


Salam olahraga!
dp
Share this article :

0 comments:

Speak up your mind

Tell us what you're thinking... !

Jalan baru (JB)

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Proudly powered by Blogger
Copyright © 2011. Ambarawa OnLine - All Rights Reserved
Original Design by Creating Website Modified by Adiknya